Minggu, 27 Januari 2013

Teknik Memotret Photo Bokeh Dengan Kamera Prosumer

belajar photo makro

Setiap orang mungkin ingin selalu mencoba sesuatu yang baru dalam hidupnya, begitu dengan saya. Dengan kepenatan dan stress yang cukup menumpuk akibat pekerjaan yang monoton rasanya butuh sesuatu yang fresh untuk dicoba, tapi tentunya dengan pertimbangan cukup di bajet.
Salah satu hal yang sangat pengen saya coba adalah belajar photographi, sejak dulu mimpi pengen memiliki sebuah kamera yang bisa di ajak jalan-jalan dan bisa di gunakan untuk mengabadikan momen-momen berharga dalam perjalanan. Akhirnya do'a pun terkabul, walau sekedar kamera semi pro merek FJ, tapi dengan fitur manualnya akhirnya saya coba untuk menjepret setiap momen yang saya rasa cukup berharga bagi seorang newbi.


Akhirnya setelah belajar dari suhu sejagad "Mbah Google" bagaimana caranya menggunakan kamera yang baik, serta unsur-unsur penunjang dalam seni photographi, saya pun mulai berpetualang. 
Setiap pemandangan, aktivitas maupun obyek-obyek lain tak luput dari incaran lensa kamera, maklum lagi semangat-semangatnya mencet shutter kamera.


Dalam tulisan kali ini, saya akan menampilkan hasil photo makro saya yang saya dapat dengan penuh kesabaran, maklum yang menjadi obyek disini bukan manusia, tapi serangga kecil yang sering kita sebut Capung.


Photo makro bagi seorang photographer profesional akan menjadi suatu karya yang sangat bagus, apalagi ditunjang dengan perangkat kamera yang bagus. Bagi saya yang newbi dan memiliki perangkat seadanya cukup puas dengan hasil yang pas-pasan.


Dalam pengambilan gambar ini saya menggunakan kamera prosumer merk Fujifilm S2980 dengan memanfaatkan fitur makro serta ditambah dengan lensa cembung (luv) untuk menambah efek bokeh (istilah untuk photo makro yang di pake para suhu). Alhasil seperti apa yang anda lihat. Cukup lumayan untuk mengabadikan mimik muka serangga kecil yang imut.
Tapi saya mohon maaf karena disini saya belum bisa membuat tutorial membuat efek bokeh pada photo makro tersebut. Tapi saya akan usahakan secepatnya.
Cukup sekarang saya tampilkan hasil nya saja, mungkin ada saran dan kritik dari para pengunjung blog ini, sudilah dituangkan di kotak komentar. Terimakasih

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar yang di terima sebelumnya akan di saring untuk memenuhi kelayakan, apabila di nyatakan tidak layak di tampilkan maka kami akan menghapusnya. Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Sasak Culture | Bloggerized by Adi [ Sasak Culture ] - Media Independent | Blog Pribadi